Home » Kuliner » 30 Cafe di Bandar Lampung Paling Recommended

30 Cafe di Bandar Lampung Paling Recommended

jumanto.net – Rekomendasi daftar nama cafe di Bandar Lampung yang asyik buat tempat nongkrong, ada outdoor, rooftop, semi outdoor, indor, dengan hiburan live music yang keren dan view bagus. Sepuluh tahun lebih tinggal di Lampung, kami sudah mencoba banyak tempat kuliner di kota ini.

Ada rumah makan ala saung, tempat makan lesehan, kaki lima, hingga cafe resto, pernah kami coba.

Saya pribadi, lebih suka tempat makan keluarga, ala-ala pedesaan gitu.

Atau, cafe modern sekalian, yang instagramable, dengan desain untuk dan view cantik.

Alasannya, enak buat foto-foto.

Nah, dari berbagai cafe dan resto yang ada di Bandar Lampung, berikut ini rekomendasi saya.

1. Sky Garden, Cafe View Bagus di Bandar Lampung

sky garden tempat makan malam romantis di lampung
makan malam romantis di sky garden

Cafe terbaru di Bandar Lampung ini memiliki pemandangan cantik.

Melihat kerlap-kerlip cahaya lampu perkotaan dari ketinggian.

Lokasinya berada di Batu Kalam, Langkapura, Kemiling, Bandar Lampung.

Tidak jauh dari Bukit Sakura.

Cafe di bandar lampung yang ada live musicnya ini, mengusung konsep outdoor dan semi outdoor.

Paling enak, nongkrong duduk-duduk di beanbag, sembari menikmati sajian kuliner, ditemani alunan suara merdu dari mas-mas yang nyanyi.

Suaranya cakep.

  • Lokasi: Jalan Batu Kalam, Langkapura, Kemiling, Bandar Lampung.
  • Jam buka: 16.00 sore sampai 22.00 malam.
  • Harga: 10-40ribuan.

Baca: sky garden lampung.

2. Unsilent, Cafe di Antasari Bandar Lampung yang Ada Live Music

foto lokasi unsilent cafe di bandar lampung
foto lokasi unsilent cafe by arief laksono (google maps)

Cafe outdoor di Bandar Lampung selanjutnya ada Unsilent.

Gak murni outdoor sebenarnya.

Lokasinya sebenarnya di dalam gedung, tapi terbuka gitu.

Ada dua lantai.

Di lantai duanya, bisa bener-bener ada lokasi outdoornya.

Makan sambil melihat jalanan dari atas.

Lokasinya, tidak jauh dari Hokben Antasari.

  • Alamat: Jl. P. Antasari No. 87/93 Bandar Lampung 35122.
  • Jam Buka: 12.00 – 22.00 (selama PPKM)
  • Telepon: 0812 1333 0465

3. Doesoen Coffee, Coffee Shop di Bandar Lampung buat Tempat Belajar

doesoen coffee cafe nuansa alam di bandar lampung
doesoen coffee cafe nuansa alam di bandar lampung

Jika sedang mencari tempat belajar di Bandar Lampung, atau ngerjain tugas dan kerjaan, Doesoen Coffee ini rekomendasinya.

Tempatnya tenang, asyik, dan rindang.

Alami, karena seperti berada di garden gitu.

Menyajikan menu-menu makanan ringan dan kopi.

Untuk makanan beratnya ada, tapi terbatas.

Jadi ya memang lebih cocok buat ngopi dan nongkrong sih.

Bisa makan di dalam ruangan, atau di kebun.

Lokasi ada di daerah PU, pusat oleh-oleh keripik Lampung.

  • Alamat: Jl. Pagar Alam No.133, Segala Mider, Kec. Tj. Karang Barat, Kota Bandar Lampung, Lampung 35148.
  • Jam buka: Setiap Hari mulai pukul 09.00 – 22.00.
  • Harga: 20-40ribuan.

Kunjungi juga: mall ciplaz lampung.

4. Kope Ketje, Tempat Nongkrong di Bandar Lampung

lokasi kopi ketje bandar lampung
lokasi kopi ketje bandar lampung

Untuk tempat nongkrong anak-anak muda, gerai seperti kopi ketje ini sangat cocok.

Berbentuk tempat modern, dengan sajian utama menu minuman.

Ada kopi dan non kopi.

Lokasinya sendiri ada di banyak tempat, seperti di Kemiling, Pramuka, dan puluhan lokasi lainnya.

  • Alamat: ada banyak gerai di Bandar Lampung.
  • Jam buka: 09.00-21.00.
  • Harga: antara 20-30ribuan.

Kunjungi juga: lampung city mall.

5. Jukung Vietnam Resto, Cafe Baru di Kemiling Bandar Lampung

jukung vietnam resto cafe instagramable di bandar lampung
foto jukung vietnam resto by akun instgram @jukungvietnamresto

Di daerah kemiling, satu kompleks dengan kampung vietnam, ada Jukung Vietnam Resto.

Keunggulan tempat ini, bisa jadi tempat foto instagramable dengan view bagus.

Banyak juga yang ke cafe ini sekedar foto-foto.

Masuk cafenya aja bayar, waktu itu 5 ribu per orang.

Belum termasuk parkir.

Kalau mau ke sini, siapkan kamera terbaik buat foto-foto ya.

  • Lokasi: Sumberagung, Kemiling, Bandar Lampung.
  • Jam buka: 08:00-21:00
  • No telepon: 082183561226

Kunjungi juga: dapur gober lampung.

6. Waroeng Diggers, cafe instagramable di bandar lampung

waroeng diggers cafe di pahoman bandar lampung
foto waroeng diggers by akun instagram @waroeng_diggers

Di daerah pahoman, ada tempat makan bagus dengan pemdangan laut, gunung, dan perkotaan.

Namanya cafe diggers atau Waroeng Diggers.

Biasa dijadikan tempat acara pernikahan atau ulang tahun juga.

Pemandangan sore hingga malam harinya cakep.

Konsepnya outdoor dan semi outdoor.

  • Alamat: Jl. Way Sungkai komp.Besi Baja Pahoman Bandar Lampung
  • Telepon: (0721) 472164
  • No HP: 085776769636
  • WA: 082185242171

Kunjungi juga: kinar resto lampung.

7. Lieps Cafe di Bandar Lampung

lieps cafe di bandar lampung
foto lieps cafe by akun ig @liepscafe

Di depan warung bakso sony pusat, ada sebuah cafe keren.

Namanya lieps cafe.

Agak masuk sedikit ke dalam, jadi gak kelihatan dari jalan raya.

Tempatnya keren, kekinian.

Kesannya romantis kalau malam hari.

Cocok buat tempat dinner bareng pasangan.

Karena menyajikan steak juga, maka harganya ada yang ratusan ribu.

Tapi rata-rata 40-50 ribu sudah bisa pesan makanan enak.

Tempat makannya ada yang indoor ada yang outdoor.

  • Alamat: Jl. Wolter Monginsidi No.33, Gotong Royong, Kec. Tj. Karang Pusat, Kota Bandar Lampung, Lampung 35211
  • Jam Buka: 11 AM – 10 PM
  • Nomor WA: 0812-8600-0377

Coba juga: mie goceng.

8. Eclat Sky Garden, Cafe Rooftop di Bandar Lampung

eclat sky garden cafe rooftop di bandar lampung
eclat sky garden cafe rooftop di hotel grand praba

Keunggulan dari cafe ini tentu saja viewnya yang bagus.

Berada di daerah Teluk, bisa memandang pemandangan laut dari rooftop.

Cafenya Nyaman, berada di top roof lantai lima Hotel Grand Praba.

Konsepnya terbuka atau outdoor, dengan atap spandek.

Pelayanan ramah, musik cukup baik.

Menyajikan makanan khas Indonesia.

  • Lokasi: Jl. Wolter Monginsidi No 170 Pengajaran, Teluk Betung Utara, Bandar Lampung, Rooftop Hotel Grand Praba
  • Jam Buka: 16.00 – 23.00

9. Nudi, Cafe di Pahoman Bandar Lampung

nudi cafe di pahoman bandar lampung
nudi cafe

Cafe di Pahoman Bandar ini cukup bagus tempatnya.

Harga makanan, memang lumayan.

Misalkan:

  • Nasi Bakar Ayam Bakar | 40 K
  • Nasi Bakar Ayam Goreng | 40 K
  • Nasi Goreng NUDI | 40 K
  • Spaghetti Carbonara | 40 K
  • Spaghetti Tuna Pedas | 40 K
  • Mie Goreng Ayam | 40 K
  • Kwetiaw Goreng Ayam | 40 K

Sayangnya, menurut saya, cafe ini menjual wine.

Bahkan mengusung motto: Beer House No.1 Bandar Lampung.

  • Lokasi: Jl. Gatot Subroto No. 16, Pahoman – Lampung
  • Telepon: 0721 266738
  • Nomor HP: 0897 503 4343 dan 0897 6082 976

10. Marley’s Cafe di Pahoman Bandar Lampung

marley's cafe bandar lampung
marley’s cafe bandar lampung

Tempat nongkrong ini terletak di Jalan Gatot Subroto No. 6, Tanjung Gading, Kec. Tanjungkarang Timur, Kota Bandar Lampung.

Buka mulai pukul 10.00 pagi hingga 24.00 malam, cocok buat nongkrong malam hari bersama kawan.

Konsep cafenya indoor dan outdoor, serta ada live music juga di hari-hari tertentu.

Desain cafenya terbilang modern, dengan sentuhan nuansa alam di dalamnya.

Jadinya punya kesan adem.

Tempat ini cocok dijadikan tempat nongkrong semua kalangan, baik muda maupun tua.

Coba juga: lembah batu cafe.

11. DeArte Cafe di Enggal Bandar Lampung

d'arte cafe bandar lampung
foto d’arte cafe milik Yunda Dunya (google maps)

Cafe yang terletak di Jalan Singosari no 21 (enggal), Tanjung Karang Barat ini jadi salah satu tempat hangout terbaik yang bisa kamu datangi.

Tempatnya nyaman, harga yg masuk akal, serta rasa masakannya yang enak.

Meskipun harganya diperuntukkan untuk kalangan menengah ke atas, tapi sebanding dengan rasanya.

Jadi gak nyesel kalau ke sini.

Tempatnya juga luas, bisa untuk kongkow ramai-ramai, plus banyak spot foto cantik instagramable di dalamnya.

Untuk pilihan makanannya, cukup lengkap, dan yang penting juga, cafe ini mendukung wisata halal, beda dengan cafe lain yang masih menyediakan minuman beralkohol.

Jam buka: buka setiap hari dari 10.00-22.00.

Jika mau reservasi, bisa hubungi kontak:

  • Cp : 0721 267 694
  • Wa + line: 0812-8269-4397

Kunjungi juga: wisata pringsewu.

12. Wiseman, Cafe di Bandar Lampung dengan Konsep Garden yang Bagus

wiseman cafe di pahoman bandar lampung
wiseman cafe

Terletak di Jl. Way Rarem No. 72, Pahoman, Bandar Lampung.

Cafe ini buka dari jam 11:45 siang hingga 22:45 malam.

Ada live music tiap malam minggu, jadi makin seru kalau mau dinner di sini.

Tempatnya adem karena konsepnya garden gitu di bagian belakangnya.

Tersedia juga ruang AC VVIP untuk kamu yang mau lebih privacy.

Kalau saya sih, suka bagian gardennya di belakang, lebih alami gitu.

Jika mau reservasi, bisa hubungi WA: 0811-7970-091.

13. Dijou Coffebar, Tempat Ngopi di Bandar Lampung

dijou coffeebar pahoman bandar lampung
dijou coffeebar

Dijou Coffeebar terletak di Jl. Hos Cokroaminoto No.95, Pahoman – Bandar Lampung.

Cafe ini juga punya gerai baru, namanya Dijou coffee kiosk.

Lokasinya ada di Jalan ZA pagar alam no.1, Kedaton – Bandar Lampung.

Dekat Universitas Darmajaya.

Cafe ini bisa jadi pilihan kamu yang mau duduk santai kongkow kongkow bareng temen.

14. Woodstairs Cafe di Way Halim Bandar Lampung

woodstairs cafe bandar lampung
woodstairs cafe

Cafe dengan dominasi kayu warna coklat ini terletak di Jalan Urip Sumiharjo No 204 Way Halim Bandarlampung.

Tidak jauh dari Lampung Walk, sekitar 500m saja.

Buka dari hari Senin sampai Minggu, mulai dari jam 12.00 – 22.00.

Cafe ini juga sering dijadikan tempat kumpul-kumpul komunitas atau acara ramai-ramai, misal ulang tahun.

Untuk reservasi dan info lebih lanjut, bisa hubungi kontak berikut:

  • 081366995523
  • 081337028867
  • 081272527826

15. DeRosse, cafe enak dengan desain vintage di bandar lampung

derosse cafe bandar lampung
cafe derosse

Jika kamu ingin menikmati suasana cafe dengan desain vintage ala jaman 60-70an dengan koleksi barang-barang unik dan antik, kamu bisa datang ke cafe De Rosse ini.

Cafe ini terletak di Jl. Hos Cokroaminoto No.78, Enggal, Bandarlampung.

Tipe tempat makannya ada yang indoor dan ada juga yang outdoor.

Plus tempat meeting buat para pebisnis yang mau kumpul-kumpul sambil bahas proyek atau kerjaan.

Di cafe ini, kamu akan menjumpai banyak sekali koleksi barang kuno.

Sebut saja ada TV dan radio kuno, yang tentunya tidak akan dijumpai di toko-toko elektronik saat ini.

Interior cafenya memang unik dan menarik. Bagus buat foto-foto pengunjung.

Dan juga menyajikan aneka makanan dan minuman yang enak.

Cafe ini buka dari jam 10.00 – 21.30.

Jika mau reservasi, bisa hubungi kontak 082114568998.

16. Cafe Kiyo di Teluk Bandar Lampung

cafe kiyo teluk betung bandar lampung
cafe kiyo teluk betung

Cafe ini terletak di Jalan P. Emir Moh. Noer No.14, Pengajaran, Kec. Tlk. Betung Utara, Kota Bandarlampung.

Tempatnya nyaman buat nongkrong bareng temen, keluarga, atau mitra kerja saat meeting di luar.

Tipe ruangannya ada indoor dan outdoor, kalau saya pasti suka outdoornya, hijau.

Tapi kalau lagi terik, mending indoor, ada ac hehehe.

Ada ruangan buat perokok juga.

Buka dari jam 10.am – 10.pm.

Reservasi dan pemesanan bisa kontak:

17. Cafe Babe Tempat Nobar di Bandar Lampung

cafe babe di bandar lampung tempat nobar terbaik
cafe babe

Dari pertama kali tinggal di Lampung, cafe ini yang pertama kali saya kenal. Karena sering nobar Liverpool bareng-bareng anak Bigreds di sini.

Lokasinya persis ada di seberang Transmart Lampung.

Kalau nobar, gratis, gak ada tiket. Yang penting pesen makanan atau minuman saja di cafenya.

Enak sih memang tempatnya buat nobar.

18. DKrucil Cafe and Resto, Cafe Murah di Bandar Lampung

dkrucil cafe resto bandar lampung
lantai 3 dkrucil cafe resto

Cafe ini terletak di Jl. Pulau Damar No.58, Way Dadi, Kec. Sukarame, Kota Bandarlampung.

Tiap hari ada live music saat malam hari.

Bangunan cafe terdiri atas 3 lantai dengan konsep yang berbeda-beda tiap lantainya.

Ada rooftopnya juga.

Makanannya enak.

Jika mau reservasi, bisa kontak D’Krucil Cafe & Resto 0821-6191-4621 (WA).

19. Hoffman Lane, Cafe Garden di Pahoman Bandar Lampung

cafe hoffman lane pahoman bandar lampung
foto by cafe hoffman lane instagram

Cafe dengan konsep garden ini terbilang baru, resmi dibuka pada tanggal 24 Oktober 2021.

Terletak di Jalan KS Tubun, Tanjung Karang Timur, Kota Bandar Lampung.

Nama Hoffman Lane terbilang unik, yang diambil dari nama pria Belanda. Konon ia pernah singgah di Provinsi Lampung.

Dan konon, dari nama Hoffman inilah, nama pahoman muncul.

Pak Hoffman, lalu orang Indonesia lebih mudah menyebutnya dengan nama Pahoman.

Jika mau ke sini, cafe ini buka dari jam 10AM-10PM.

20. Kopi Alam Specialty Coffee & Roastery

kopi alam tempat ngopi di bandar lampung
kopi alam

Jika kamu sedang mencari tempat ngopi di Bandar Lampung yang tenang, ini bisa jadi pilihannya.

Kopi Alam Specialty Coffee & Roastery yang terletak di Jl. Tanjung No. 4, Rw. Laut, Enggal.

Buka dari jam 7 pagi hingga jam 10 malam.

Selain di Bandar Lampung, kamu juga bisa menjumpai kopi alam di Metro.

Baca: tempat romantis di metro lampung.

21. Warunk Basian

warunk basian tempat nongkrong instagramable di bandar lampung
warunk basian tempat nongkrong instagramable di bandar lampung

Cafe dengan konsep modern di bagian depan, lalu ada sawah di bagian belakang, plus dengan saung-saungnya.

Tempatnya keren. Saya jatuh cinta pada kunjungan pertama ke warunk basian.

Basian sendiri merupakan singkatan dari serba indonsian, karena resto ini menyajikan aneka macam makanan indonesia.

Ada juga makanan khas bali lho.

Cafe ini terletak di Jalan Gatot Subroto, Buka Setiap Hari dari jam 10.30-21.00.

Info & reservasi : 0819 68 69 70 (Whatsapp).

22. Coffee Market Lampung dan Dapur Buncit

coffee market lampung dan dapur buncit
coffee market lampung dan dapur buncit

Tempat ngopi ini terletak di Jalan KH Ahmad Dahlan No 108, Kecamatan Teluk Betung Utara, Kota Bandar Lampung.

Cafenya berkonsep indoor dan outdoor, tapi lebih dominan ke outdoor, biar beda dengan yang ada di Pahoman.

Lokasinya jadi satu dengan Dapur Buncit, sehingga kita juga bisa pesan menu makanan dari Dapur Buncit.

Untuk menu minumannya, ada coffe dan non coffee, jadi yang gak suka kopi bisa pesan red velvet, matcha latte, aneka jus, dan lain-lain.

Fasilitas live music ada setiap hari.

Untuk reservasi, bisa hubungi kontak +62 821-7618-1961 (WhatsApp).

Buka dari jam 11AM-11PM.

23. Pandan Sebalang Beach Cafe, Cafe di tepi pantai yang keren abis

pandan sebalang cafe di pinggir pantai lampung
foto by @pandan_sebalang

Jika ingin berkunjung ke cafe pinggir pantai, kamu bisa datang ke Pandan Sebalang.

Sesuai dengan namanya, cafe ini terletak di Pantai Sebalang, Desa Tarahan, Kec. Katibung, Kab. Lampung Selatan.

Buka di jam-jam berikut:

  • Weekday 4pm -10pm
  • Weekend 3pm – 11pm
  • Beach Club 11pm – 4am

Reservasi tempat bisa kontak wa : 081279345813.

24. Cafe Langit Lampung

cafe langit lampung kemiling
cafe langit lampung kemiling

Cafe yang terletak di Lengkung Langit Dua Kemiling Bandar Lampung ini bisa jadi tempat wisata sekaligus nongkrong bersama keluarga.

Terletak di Sumber Agung, Kemiling, Bandar Lampung.

Buka dari pagi hingga jam 08.00 malam.

Selain di Lengkung Langit 2, Lengkung Langit 1 juga ada cafe yang asyik buat makan.

25. Cafe Energi Positif

cafe energi positif bandar lampung
cafe energi positif bandar lampung

Cafe ini terletak di Palmsville Residence, Blok. AB No, RW.2, Jagabaya III, Kota Bandarlampung.

Sesuai dengan namanya, cafe ini menyediakan menu minuman sehat dari tumbuhan yang ada lingkungan cafe itu sendiri.

Tersedia juga makanan sehat yang di sediakan oleh oleh cafe ini, seperti makanan ringan seperti kue putu dari daun pandan alami.

Tempatnya enak dan alami, betah lama lama di sini.

Buka di hari Senin mulai jam 12.00 – 21.00, dan hari Selasa – Sabtu 10.00 – 21.00

26. Rasley Cafe Bandar Lampung

rasley cafe bandar lampung
rasley cafe bandar lampung

Cafe ini terletak di Jalan Sukardi Hamdani Nomor 3 Palapa 1, UBL Bandarlampung.

Merupakan arena bermaen seru seruan & nyanyi bareng karena ada live musik band setiap hari.

Buka setiap hari dari jam 14.00-22.30

Tempat nongkrong kawula muda, apalagi letaknya dekat kampus gitu.

27. Point of View Cafe Antasari Bandar Lampung

point of view coffee bandar lampung
point of view coffee bandar lampung

Cafe ini terletak di Jl. Pangeran Antasari no. 200, Bandarlampung.

Buka setiap hari, Senin sampai Minggu, jam 2pm – 10pm.

Tempatnya nyaman dan bikin betah.

28. Zozo Garden Way Halim Bandar Lampung

zozo garden cafe bandar lampung
zozo garden cafe bandar lampung

Salah satu cafe baru di Bandar Lampung yaitu Zozo Garden.

Terletak di Jalan Arif Rahman Hakim, 49, persis di samping Larise Cafe.

Berseberangan dengan resto rumah kayu.

Buka setiap hari dari jam  07.00 – 22.00.

29. Kedai Nate Bandar Lampung

kedai nate cafe bandar lampung
kedai nate cafe bandar lampung

Cafe dengan konsep tradisional mix dengan modern ini menyediakan tempat yang asik,berasa di rumah sendiri kalau udah ke sini.

Cafe sekaligus resto ini terletak di Jl. Pulau Ternate,Jagabaya III, Bandarlampung.

Menyajikan aneka menu makanan tradisional seperti steak Bakso, olahan ayam, dan menu lainnya.

Fasilitas yang di sediakan ada Vip Room, Wifi, Toilet, Musholla, Indoor & Outdoor, Lantai 1 & Lantai 2.

Buka setiap hari mulai jam 12:00 – 22:00 WIB.

30. Moore Coffee dan Pastry

moore coffee and pastry bandar lampung
moore coffee and pastry bandar lampung

Cafe Berkonsep Industrial dan Open Space ini terletak di Jl. Morotai No 20, Jagabaya III, Kecamatan Wayhalim Bandarlampung.

Konsepnya cafenya ada ruangan indoor dan juga outdoor.

Namun, lebih dominan outdoornya. Sesuai dengan namanya, moore, dan punya arti lebih terbuka.

Untuk tempat makan outdoornya, tampak cantik dengan kehadiran halaman rumput hijau, dilengkapi lampu temaram pada malam harinya.

Buka dari jam 9 pagi sampai jam 11 malam.

Cafe keren lainnya ada: Kaldi.id & Tea House, Nuju Coffee, Fort Indulging, Sobat Kopi Gunung Balau, Kedai Syizi Pemancar, El’s Coffee House, Angguran Cafe.

Demikian informasi lengkap rekomendasi daftar cafe keren di Bandar Lampung. Kunjungi juga: wisata kota metro.

Leave a Reply