jumanto.net – cara bayar gofood pakai dana. Gofood adalah salah satu layanan dari gojek berupa pesan antar makanan secara online yang kini telah menjadi tren. Pembayaran gofood dengan dana apakah bisa dilakukan, bagaimana caranya, silakan baca uraian lengkap di bawah ini.
Gofood dan DANA pada hakikatnya merupakan dua aplikasi yang berbeda.
Gofood ada di aplikasi Gojek, sementara DANA ada di aplikasi sendiri.
DANA sendiri sudah punya banyak sekali merchant.
Kita bisa bayar pakai DANA di Alfamart, TIX ID, KFC, Tokopedia, Lazada, dan juga merchant lainnya.
Saat mau nonton bioskop, sangat mudah pesan tiketnya di TIX ID dan bayarnya pakai DANA.
Begitu juga saat belanja di Alfamart, bisa bayar pakai DANA.
Baca juga: cara top up dana lewat brimo.
Cara Bayar Gofood Pakai DANA
Karena menggunakan aplikasi yang berbeda, di menu Gofood sendiri, sebenarnya tidak ada pilihan bayar pakai DANA.
Namun, jika kamu gak pegang uang tunai, kamu masih bisa kok melakukan pembayaran gofood dengan dana.
Berikut ini cara pesan gofood bayar pakai DANA.
1. Bayar driver gofood pakai saldo DANA
Kamu bisa bayar driver pakai saldo DANA, lalu kamu transfer ke akun DANA driver.
Syaratnya, driver juga punya akun DANA.
- Saat pesan Gofood, pilih bayar tunai atau pakai cash.
- Sebelum pesanan di antar, kirim chat ke driver “kak, nanti bayarnya pakai DANA ya, punya akun DANA kan?”.
- Nah, kalau punya, nanti silakan transfer saldo DANA kamu ke DANA driver dengan scan QR code biar cepet.
- Uang diterima driver, dan kamu gak perlu keluar uang tunai.
Jika driver gak punya akun dana, maka kamu harus bayar pakai uang tunai.
Atau pakai cara kedua.
2. Isi saldo gopay pakai DANA
Untuk lebih amannya, kamu isi dulu saldo Gopay kamu.
Sekarang sudah bisa kok top up gopay langsung dari DANA.
Tanpa aplikasi tambahan.
Setelah uang masuk ke Gopay, silakan pesan Gofood.
Lalu di metode pembayaran, pilih pakai Gopay.
Mudah kan.
Cara lengkapnya, baca: cara isi Gopay pakai DANA.
3. Tips pesan gofood bayar dengan dana
Cara yang ketiga, gabungan cara pertama dan kedua.
Caranya:
- Kamu pesan gofood lalu pilih bayar pakai cash.
- Saat pesanan di antar, kamu transfer saldo DANA ke akun Gopay driver.
- Bisa mendukung transaksi cashless.
Perlu kamu tahu, biaya transfer dana ke gopay kurang lebih 1rb rupiah.
Sama saja dengan isi gopay lewat brimo, Livin Mandiri, Jenius, dan yang lainnya.
Jadi mau pakai yang mana, sama aja.
Kalau mau hemat, pakai cara pertama, bayarnya ke akun DANA driver.
Syarat Bayar Gofood Pakai DANA
Untuk bisa melakukan trik di atas:
- akun dana kamu harus akun premium, artinya sudah terverifikasi KTP.
- akun dana ada saldo.
- Driver punya akun DANA jika pakai cara pertama.
Upgrade akun dana ke premium itu mudah.
Hanya perlu KTP saja.
1 KTP hanya bisa untuk satu akun DANA premium.
Dapatkan banyak keuntungan setelah upgrade ke akun premium.
Baca juga: cara transfer dana ke shopeepay.
Kesimpulan
Secara default, tidak ada menu pembayaran gofood dengan DANA.
Yang ada, pakai uang cash atau saldo gopay.
Namun, dengan cara-cara di atas, jika kamu gak pegang uang tunai, kamu masih bisa pesan gofood.
Jadi, pesan gofood bisa bayar pakai dana dengan mudah. Baca juga: cara bayar shopee pakai dana.