Home » Perbankan » BRI » 3 Kekurangan Simpedes Bisa dan Kelebihannya, Wajib Tahu

3 Kekurangan Simpedes Bisa dan Kelebihannya, Wajib Tahu

jumanto.net – Kelebihan dan kekurangan tabungan Simpedes BISA BRI. Salah satu jenis tabungan yang bisa kamu buka secara online di Bank Rakyat Indonesia adalah Simpedes Bisa dengan beragam keunggulan. Meskipun demikian, ada beberapa kerugian saat nasabah memilih rekening ini.

Oleh karena itu, di artikel kali ini, saya ingin memberikan review mengenai tabungan Simpedes BISA.

Tujuannya, supaya kamu bisa memutuskan, apakah mau buka tabungan Simpedes Biasa atau Simpedes BISA, misalkan untuk menerima bantuan BSU.

Jangan sampai kamu sudah buka tabungan, eh nyesel nantinya di belakang.

Info lengkap lainnya, bisa kamu baca di sini: perbedaan simpedes dan simpedes bisa.

Kelebihan Simpedes Bisa

Tabungan simpedes biasa, itu hanya berupa satu jenis rekening: simpanan.

Beda halnya dengan simpedes bisa. Di dalam satu kali pembukaan, ada tiga jenis fitur:

  • tabungan (rekening induk)
  • investasi (rekening simpedes impian dan DPLK).
  • proteksi (asuransi mikro AM-KKM, Rumahku dan kerusakan tempat usaha).

Kelebihan dari tabungan simpedes bisa, adalah tanpa biaya admin.

Selain itu, tidak ada juga ketentuan saldo mengendap minimum, sehingga saldo bisa nol.

Tabungan Simpedes BISA juga bisa transfer pakai aplikasi brimo, sehingga gak perlu khawatir.

Atau mau isi saldo ewallet macam DANA, GOPAY, OVO, Shopeepay, dll, juga bisa.

Jika rekening Simpedes BISA kamu mengalami masalah saat mau transfer, misal ada notifikasi tidak memiliki sumber dana, coba aktivasi dulu ke CS BRI.

Kekurangan Simpedes BISA

Selain punya kelebihan, tabungan Simpedes BISA juga punya kekurangan.

Berikut ini kekurangan tabungan BRI Simpedes Bisa yang mesti kamu pertimbangkan:

1. Dikenakan biaya pencairan tabungan impian

Seperti telah saya sebutkan di atas, bahwa tabungan Simpedes Bisa itu terdiri dari 3 fitur, salah satunya adalah investasi.

Jenis investasi yang pertama ada tabungan impian.

Tabungan Impian ini wajib dibuat saat kamu membuka tabungan Simpedes Bisa.

Jangka waktunya mulai dari 6 bulan sampai dengan 120 bulan dengan setoran minimal Rp50.000 per bulan.

Sistem setorannya secara autodebet, sesuai dengan tanggal yang kamu pilih di aplikasi BRImo atau saat mengisi di CS BRI.

Misalkan kamu memilih autodebit di tanggal 1, setoran per bulan 50rb, selama 6 bulan, maka tiap tanggal 1, uang di rekening induk kamu akan terauto debit ke tabungan impian ini, hingga 6 bulan.

Yang jadi masalah, jika kamu melakukan penarikan sebelum 6 bulan, atau sebelum jatuh tempo yang kamu pilih.

Kamu akan dikenakan biaya dengan rincian sebagai berikut:

  • Biaya admin pencairan sebagaian tabungan impian Rp25.000
  • Biaya admin penutupan sebelum jatuh tempo tabungan impian Rp50.000

Misal kamu pilih jatuh tempo 12 bulan, eh baru 6 bulan kamu ambil, maka dikenakan biaya 50rb.

2. Tabungan Simpedes BISA gak Fleksibel

Uang di rekening induk kamu, mau gak mau harus dialihkan ke rekening lain, seperti tabungan impian ini.

Sistemnya auto debet.

Wajib dilakukan sesuai dengan jangka waktu yang kamu pilih, dari 6 bulan hingga 120 bulan.

Otomatis sebagian dana akan tertahan di rekening impian, dan jika diambil sebelum jatuh tempo dikenakan biaya.

Ini beda dengan tabungan simpedes biasa, kamu bebas pakai, gak ada uang yang kepakai buat rekening lain.

Kalau kamu mau yang fleksibel, saran saya jangan pilih simpedes bisa.

3. Tetap Dikenakan Biaya ATM Per Bulan

Tabungan Simpedes BISA, dilengkapi dengan kartu atm, dengan dua pilihan:

  • GPN classic (warna biru), biaya per bulan Rp2.500.
  • GPN Gold, biaya per bulan Rp6.000.

Jadi, rekening kamu akan tetap berkurang sebesar biaya di atas.

Kalau gak pernah diisi, maka lama kelamaan akan habis dan kemudian ditutup secara sistem, setelah melewati masa rekening dormant.

Baca juga: cara ambil kartu atm bri setelah daftar online.

Persyaratan Buka Tabungan Simpedes BISA

Untuk kamu yang mau buka tabungan ini, berikut ini syaratnya:

  • WNI.
  • Usia minimal 17 tahun (pelajar di bawah 17 tahun gak bisa)
  • Identitas diri berupa e-KTP dan NPWP (NPWP gak wajib).
  • Memiliki email aktif untuk pendaftaran BRImo.
  • Jangka waktu rekening berjangka mulai dari 6 bulan s.d 120 bulan

Untuk buka tabungan, bisa lewat aplikasi BRImo, website bukarekeningbri online, atau datang langsung ke CS BRI membawa persyaratan.

Baca juga: kelebihan dan kekurangan brimo.

Kesimpulan

Tabungan Simpedes Bisa merupakan instrumen simpanan yang dilengkapi dengan investasi dan proteksi (asuransi).

Karena itu, kurang fleksibel.

Jika kamu mau buka rekening hanya untuk keperluan transfer, nabung, isi saldo shopeepay, dll, maka saran saya buka simpedes, bukan Simpedes BISA.

Tapi kalau mau investasi juga, silakan buka Simpedes BISA.

Demikian penjelasan lengkap kelebihan dan kekurangan tabungan Simpedes BISA. Baca juga: masa aktif simpedes bri jika saldo kosong.

4 thoughts on “3 Kekurangan Simpedes Bisa dan Kelebihannya, Wajib Tahu”

  1. Hi kak…aku kan udh buka rekening simpedes bisa,,aku ngambil yg 6 bulan…
    Nah skrg udh lewat 6 bln tp saldo blm jg masuk k rekening induk…itu gimana ya kak?
    Aku udh k cs bri tp malah ribet…

  2. Jika ada kendala, kakak bisa ajukan komplain lewat CS BRI secara online kak, bisa lewat WA. Di aplikasi BRImo ada menu untuk kontak CS BRI online kak, daripada kakak datang ke BRI

  3. Kalo diawal langsung ditutup tabungan impiannya bisa kan?
    Jadi diawal setor biaya 50rb terus langsung tutup walaupun kena biaya tambahan 50+25rb gapapa kali ya?
    Habis itu bisa nabung, isi saldo shopeepay, dll sebebasnya tanpa takut diautodebet lagi. Benar ngga ya?

Leave a Reply