jumanto.net – Penyebab Kartu ATM Kadaluarsa Dan Cara Menggantinya. Kartu ATM atau debit card adalah alat transaksi berbentuk fisik yang dapat digunakan oleh nasabah suatu bank untuk transaksi di mesin atm, mesin EDC, atau berbelanja secara online dengan memasukkan nomor dan kode CVV.
Kartu atm ini memiliki masa barlaku yang akan kadaluarsa sehingga tidak dapat digunakan untuk transaksi jika sudah expired.
Saya yakin jika kamu punya tabungan di bank, pasti tahu juga dong informasi mengenai kartu atm yang kadaluarsa atau expired.
Penyebab Kartu ATM Kadaluarsa
Ini beberapa hal yang harus kamu tahu:
Kartu atm didesain dengan masa berlaku tertentu
Setiap bank mendesain kartu debit yang diberikan kepada nasabah memiliki jangka waktu tertentu, biasanya 5 tahun sejak kartu tersebut dikeluarkan.
Jika kamu melihat kartu atm yang ada, baik itu BCA, BNI, BRI, Mandiri, BSI, atau yang lainnya, di bagian depan ada tulisan Valid Thru yang diikuti dengan angka bulan serta tahun (mm/yy).
Kode ini memberitahukan kepada pemiliknya bahwa kartu atm akan expired di bulan dan tahun seperti yang disebutkan.
Misalkan tertulis 12/27 artinya kartu atm akan kadaluarsa di bulan 12 tahun 2027.
Jadi penyebab kenapa kartu atm kadaluarsa adalah karena masa berlaku kartu memang dibatasi hanya sampai bulan dan tahun tertentu.
Baca juga: cara mengurus kartu atm mandiri tertelan.
Perkembangan teknologi yang cepat
Perkembangan teknologi begitu cepat sehingga apa yang sekarang kelihatan canggih, belum tentu canggih lagi beberapa tahun kemudian.
Oleh karena itu kartu atm pun harus mengikuti perkembangan teknologi. Jika sudah tidak sesuai jaman, maka harus diganti.
Misalkan saja penggunaan chip pada kartu atm.
Selain itu, sekarang juga ada kartu atm digital, jadi bentuknya gak fisik lagi.
Virtual debit card jadi produk yang dipromosikan oleh perbankan.
Baca juga: kartu atm kadaluarsa apakah saldo hilang.
Membatasi penyalahgunaan kartu atm
Kartu atm itu rawan disalahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
Salah satu cara bank mengontrolnya, dengan menggantinya secara berkala.
Untuk mengurus pergantian kartu atm itu tidak dapat diwakilkan.
Jadi bank bisa memastikan bahwa yang memegang kartu atm adalah yang sah dan berhak.
Baca juga: jika brimo terblokir apakah atm terblokir?.
Syarat Ganti Kartu ATM Kadaluarsa
Untuk mengurus kartu atm yang kadaluarsa baik itu BRI, BCA, Mandiri, BNI atau bank lain syaratnya cukup mudah:
- Buku tabungan.
- EKTP.
- Kartu atm yang kadaluarsa.
Itu saja, gak perlu surat keterangan kepolisian dan lainnya.
Baca juga: ciri ciri atm terblokir.
Cara Ganti Kartu ATM Kadaluarsa
Jika mau mengurus kartu atm yang kadaluarsa lakukan langkah berikut:
- Silakan pergi ke kantor bank terdekat membawa persyaratan lengkap.
- Antri ke customer service.
- Serahkan syarat-syarat ke CS saat antrianmu dipanggil.
- CS akan membantu kamu mengurus kartu atm baru.
- Kartu atm dapat diberikan jika stok tersedia. Jika tidak, kamu harus menunggu lagi ya.
- Terima kartu atm baru, set lagi PIN ATM dengan menggunakan PIN yang berbeda dari sebelumnya.
- Kartu atm baru pun bisa kamu gunakan untuk transaksi setelah diterima.
Gimana, pernah punya pengalaman ganti kartu atm karena expired?
Baca juga: pajak bulanan atm BRI.
Kesimpulan
Mengapa kartu atm memiliki masa expired, tentu ada tujuan tertentu yang ingin dicapai oleh bank.
Produk kartu atm sendiri terikat dengan teknologi sehingga tidak bisa berlaku selamanya, beda dengan eKTP.
Demikian penjelasan lengkap penyebab kartu atm kadaluarsa dan cara menggantinya. Baca juga: apa yang terjadi jika kartu atm kadaluarsa.