jumanto.net – Saldo Minimal BRI 25 Ribu Bisa Buka Tabungan Ini! Saldo minimal adalah saldo paling kecil yang ditahan oleh BRI, harus disisakan di rekening tidak bisa digunakan oleh nasabah. Oleh karena itu, saldo tersebut biasa disebut saldo mengendap.
Kebanyakan rekening tabungan di bank itu memberlakukan saldo minimal mengendap sebesar 50 ribu atau 100 ribu, sehingga kalau uang sama atau di bawah itu, kamu tidak bisa memakainya untuk transfer, tarik tunai dan belan di merchant.
Termasuk di BRI, rata-rata juga memberlakukan saldo mengendap 50 ribu. Namun, kini sudah ada rekening dengan saldo ditahan minimal 25 ribu saja.
So, cocok banget buat nasabah yang dananya memang gak banyak di tabungan.
Baca juga: pajak bulanan atm bri.
Saldo Minimal BRI 25 Ribu Buka Simpedes Aja
Jika kamu buka website buka rekening BRI online, kamu akan mendapatkan informasi seperti ini.
Yap, saldo minimal BRI simpedes itu sekarang lebih kecil dibandingkan sebelumnya.
Dulu masih 50 ribu, sekarang 25 ribu saja.
Jadi, jika rekening tabungan kamu ada uang 75 ribu di rekening, kamu bisa ambil 50 ribu dan sisanya menjadi saldo mengendap.
Atau jika punya saldo 50 ribu, kamu bisa isi saldo shopeepay 24 ribu, nanti sisakan saldo minimal di rekening.
Gimana, cukup menarik bukan membuka tabungan simpedes di bri dibandingkan tabungan lain?
Baca juga: lebih baik britama atau simpedes?
Biaya-biaya Tabungan Simpedes
Berikut ini biaya-biaya terkait dengan rekening tabungan simpedes yang harus kamu tahu:
- Setoran Awal Rp50.000 saja, sangat murah (buka tabungan online bisa lewat brimo).
- Biaya Kartu GPN Classic Rp2.500, GPN Gold Rp6.000
- Biaya Administrasi Bulanan Rp5.500
- Saldo Minimum Rp25.000
- Biaya Penutupan Rekening Rp25.000
Dapat kita lihat di sini, saldo minimal mengendap besarannya sama dengan biaya penutupan rekening.
Jadi BRI memang menyisakan saldo sebesar biaya penutupan rekening, yang ditahan tidak bisa diambil oleh nasabah.
Baca juga: call center BRI gratis bebas pulsa.
Limit Transaksi Simpedes
Buat kamu yang mau buka tabungan simpedes, ini informasi batasan maksimal transaksinya:
- Tarik tunai dengan kartu debit Rp20.000.000
- Transfer antar bank melalui ATM Rp15.000.000
- Transfer antar bank melalui BRImo Rp25.000.000
- Transfer sesama BRI melalui ATM Rp100.000.000
- Transfer sesama BRI melalui BRImo Rp100.000.000
Untuk limit transaksi yang lebih besar silakan gunakan aplikasi brimo dengan beragam fitur dan manfaatnya.
Baca juga: cara cek saldo brimo.
Saldo Minimal BRImo Rp0,- dengan Simpedes Umi
Selain simpedes, masih ada simpedes umi dengan tawaran yang lebih baik kalau soal saldo minimal mengendap.
Dengan tabungan simpedes umi, kamu gak harus menyisakan saldo di rekening.
Semuanya dihabiskan juga bisa karena tidak ada ketentuan saldo minimal di rekening.
Misalkan di rekening tabungan tinggal 50 ribu, maka bisa diambil semuanya atau digunakan untuk belanja di indomaret dan alfamart.
Biaya admin bulanan dan atm juga gratis serta tidak ada biaya penutupan rekening.
Gimana, tertarik buka simpedes umi?
Sayangnya, gak semua bisa buka jenis tabungan ini ya. Hanya yang memenuhi syarat saja.
Baca lengkapnya di sini: kekurangan simpedes umi.
Kesimpulan
Buka tabungan BRI sekarang sudah makin mudah, karena ada aplikasi brimo dan website buka rekening bri online.
Salah satu jenis tabungan yang bisa dibuka secara online adalah simpedes.
Dengan rekening simpedes, kamu bisa mendapatkan Tabungan dengan Saldo Minimal BRI 25 Ribu. Baca juga: limit harian bri simpedes.